Deduktif: yaitu teknik membuat simpulan yang bertolak
dari suatu kesimpulan umum, kemudian dijabarkan contoh-contoh yang mengandung
ciri-ciri umum itu.
Paragraph
deduktif adalah paragraph yang bertolak dari
peristiwa-peristiwa yang sifatnya umum menuju khusus.
Paragraf
deduktif adalah paragraf yang dimulai dengan
mengemukakan persoalan pokok atau kalimat topik kemudian diikuti dengan
kalimat-kalimat penjelas.
Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa paragraf
deduktif merupakan sebuah deduktif dimana untuk menarik kesimpulan didapatkan
dari kalimat yang bersifat umum yang diikuti dengan kalimat penjelasnya.
Silogisme adalah suatu proses penarikan kesimpulan secara deduktif.
Silogisme mengandung arti penaralan dengan logis. Dimana setiap ada kalimat
utama yang diikuti dengan kalimat penjelasnya maka dapat ditarik kesmipulan
berdasarkan kalimat yang ada. Silogisme memiliki dua proposisi (pernyataan) dan
sebuah konklusi (kesimpulan).
Jenis-jenis deduktif silogisme adalah :
ü Silogisme Kategorial
Silogisme kategorial adalah
silogisme yang semua proposisinya merupakan kategorial. Proposisi yang
mendukung silogisme disebut dengan premis yang kemudian dapat dibedakan menjadi
premis mayor (premis yang termnya menjadi predikat), dan premis minor ( premis
yang termnya menjadi subjek). Yang menghubungkan di antara kedua premis
tersebut adalah term penengah (middle term).
ü Silogisme Hipotetik
Silogisme hipotetik adalah argumen
yang premis mayornya berupa proposisi hipotetik, sedangkan premis minornya
adalah proposisi katagorik
ü Silogisme Alternatif
Silogisme alternatif adalah
silogisme yang terdiri atas premis mayor berupa proposisi alternatif. Proposisi
alternatif yaitu bila premis minornya membenarkan salah satu alternatifnya.
Kesimpulannya akan menolak alternatif yang lain.
ü Silogisme Disjungtif
Silogisme disjungtif adalah
silogisme yang premis mayornya merupakan keputusan disyungtif sedangkan premis
minornya bersifat kategorik yang mengakui atau mengingkari salah satu
alternatif yang disebut oleh premis mayor. Seperti pada silogisme hipotetik
istilah premis mayor dan premis minor adalah secara analog bukan yang
semestinya.
ü Entimen
Silogisme ini jarang ditemukan
dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam tulisan maupun lisan. Yang dikemukakan
hanya premis minor dan kesimpulan.
sunber :
http://dedisetiawan.com/pengertian-paragraf-induktif-deduktif-generalisasi-analogi-dan-sebab-akibat/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar