Semakin gencar
tulisan-tulisan alay di Indonesia. Sebenarnya apa dasar dari kata alay yang
dimaksud. Kata alay merupakan singkatan dari anak layangan, yang berarti anak
kampungan alias berlebihan dan norak tidak sesuai tempat. Namun sebenarnya,
alay merupakan penulisan sebuah kata dengan symbol yang tidak semestinya atau
tidak pada tempatnya dengan disertai penulisan berdasarkan kecap pada mulut
atau suara yang diucapkan.
Bagi beberapa orang, alay adalah hal yang
menggelikan, menggelikan karena aneh untuk diucapkan. Ada lagi beberapa orang
menyatakan tulisan alay menyebalkan karena susah untuk dibaca. Ada beberapa
orang lagi yang mengatakan lucu karena untuk seru-seruan semata. Alay dipopulerkan
oleh para remaja yang biasanya sedang mengalami pubertas. Dimana emosi untuk
rasa mencoba begitu menggebu-gebu atau labil, mencoba disini berexperimen
terhadap bentuk penulisan yang tidak baku.
Para menejer pemasaran melihat
fenomena ini sebagai kesempatan yang unik untuk dijadikan peluang pemasaran. Saat
ada beberapa orang tidak mengindahkan bahasa alay dan beberapa orang lagi
menyukainya, menejer pemasaran mengambil tindakan dalam celah sempit tersebut. Iklan
merupakan salah satu alat pemasaran yang digunakan untuk memasarkan produk.
Dengan
iklan masyarakat lebih mudah menangkap isi maksud dan tujuan iklan produk
tersebut. Rata-rata orang Indonesia melihat telivisi setiap harinya atau
melewati jalanan dalam iklan berbentuk baliho. Sebagai contoh, manajer
pemasaran salah satu provider membuat iklan dengan bahasa “ciyus miapah” (read
: serius demi apa). Iklan ini diminati banyak orang, sehingga pada saat
penjualan produk masyarakat sudah mengenali produk tersebut. Kesuksesan penjualan
dipengaruhi juga oleh departemen pemasaran. Oleh karenanya orang pemasaran
haruslah jago membaca peluang pasar. Dapat ditarik kesimpulan bahwa apapun yang
terjadi pada era globalisasi yang selalu dikejar waktu ini harus bisa
dikondisikan dengan baik. Artinya, harus bisa mengembangkan kreativitas,
menggali diri dan yang terpenting go ahead! “ciyus????miapah?” | “mie ayam juga
enak” XD hahahah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar